Membersihkan Kamar Mandi dengan 6 Cara Efektif Ini

Sebenarnya ada banyak cara yang mudah dan efektif dalam membersihkan kamar mandi. Kamu bisa memilih mau pakai bahan-bahan yang alami atau mau pakai bahan kimia. Kamu simak artikel ini untuk lebih jelasnya!

Oh ya, sebelum Kamu mulai bersih-bersih, pastikan dulu sirkulasi udara di kamar mandimu lancar, ventilasinya gak bermasalah, kalau ada jendela ya jendelanya dibuka dulu soalnya sirkulasi udara bisa meningkatkan safety Kamu ketika bekerja dengan bahan kimia.

Baru setelah itu lanjut bersih-bersih, mulailah dengan membersihkan bagian demi bagian di dalam kamar mandi.

1. Cermin

Buat Kamu yang punya cermin di kamar mandi, pastinya Kamu sudah paham bahwa cermin mudah tertutup kabut uap.

Sebelum membuat cermin antikabut (anti-fog), bersihkan terlebih dahulu permukaannya dengan alkohol.

Alkohol bisa membersihkan permukaan cermin dari residu hairspray atau produk kecantikan lainnya. Sisa-sisa alkohol juga tidak perlu dilap, karena alkohol akan menguap, ntar juga ilang sendiri.

Kalau Kamu gak mau pakai alkohol, tenang aja ada cara lain. Kamu busa menggunakan air rebusan teh hitam untuk membersihkan permukaan cermin. Gunakan kertas saringan kopi atau kain lembut untuk menyeka cermin.

2. Bikin cermin antikabut

Cermin antikabut yang kayak gimana seh ?

Nah, Kamu bisa menggunakan campuran empat cangkir air panas dengan dua sendok makan cuka. Seka kembali permukaan cermin dengan larutan ini, dan diamkan hingga kering. Dalam 3 minggu Kamu sudah bisa melihat perbedaannya pada cermin.

3. Bathtub

Buat Kamu yang punya bathtub, Kamu bisa menggunakan jeruk bali dan garam untuk membersihkannya. Potong jeruk bali menjadi dua, kemudian taburkan garam di permukaannya. Basahi bathtub Kamu dan kemudian taburkan sisa garam ke permukaan tub. Gunakan jeruk bali sebagai sikat. Terakhir, bilas dengan air bersih.

4. Mangkuk toilet

Kamu memerlukan 1/4 cangkir baking soda, 1/4 cangkit cuka putih, dan sikat toilet untuk membersihkan mangkuk toilet (toilet bowl).

Taburkan baking soda dan tuangkan cuka ke dalam toilet. Diamkan selama 15 menit, kemudian sikat. Terakhir, guyur (flush) toilet.

5. Keran krom

Kamu juga bisa lho bikin keran kamar mandi berkilau kembali. Pertama-tama, Kamu butuh kain halus dan baby oil. Kemudian, tuangkan beberapa tetes baby oil ke permukaan kain dan memoles keran dari krom. Gampang dan efektif kan.

6. “Tambahan kecil” di kamar mandi

Ingat, jangan lupakan juga beberapa hal biar tampilan kamar mandi makin ciamik. Buang sampah, termasuk botol-botol kosong produk perawatan tubuh, sediakan kembali keperluan di kamar mandi yang sudah habis. Bila perlu, hias interior kamar mandi dengan meletakkan satu pot bunga.

Nah, seperti itulah kira-kira pemirsa, semoga bermanfaat. Adios!

Disadur dari kompas.com

Bergabunglah dengan Diskusi

Compare listings

Membandingkan