Membuat ruangan di dalam rumah jadi wangi itu kan sebuah keharusan ya, yang gak harus itu adalah menggunakan produk pewangi kimia yang harganya selangit, itu gak wajib. Walaupun pewangi kimia tersebut tidak awet, tapi tetep aja banyak yang beli.
Padahal, Kamu bisa memanfaatkan sejumlah bahan organik yang ramah lingkungan untuk dapat menciptakan ruangan yang wangi di rumah sepanjang hari. Gak cuman wangi aja, tapi juga bisa mengusir serangga seperti semut dan kecoa lho. Udah wangi bebas hama lagi.
Caranya mudah saja, Kamu bisa menggunakan daun pandan wangi dan sirih. Kedua tanaman ampuh untuk mengusir semut dan kecoa
Daun pandan wangi
Kamu bisa meletakkan daun pandan wangi di kamar mandi. Aroma pandan wangi bakal menetralisir bau kamar mandi tak sedap. Caranya:
1. 3-5 lembar daun pandan wangi Kamu iris tipis-tipis.
2. Masukkan irisan pandan ke wadah yang terbuka, bisa mangkuk atau apapun itu.
3. Letakkan wadah di atas kloset, rak, atau ambalan yang ada di area kering. Wangi daun pandan akan memenuhi di kamar mandi. Untuk kamar mandi kecil, tidak lebih dari 5 meter persegi, cukup diletakkan satu wadah.
Namun, jika ruangan cukup luas, Kamu bisa meletakkan dua atau tiga wadah di tempat-tempat berjauhan. Wangi pandan akan bertahan selama 3 sampai 7 hari. Gantilah dengan irisan yang baru jika wangi daun pandan sudah tak lagi tercium.
Daun sirih
Kamu bisa menggunakan daun sirih sebagai pengharum. Seperti yang Kita ketahui, daun ini banyak manfaatnya, salah satunya bisa sebagai pengusir semut. Bagaimana caranya?
1. Taruh beberapa lembar daun sirih di tempat yang kerap diserbu oleh semut. Misalnya, area dekat penyimpanan gula atau bumbu dapur lainnya.
2. Biarkan semalam. Semut pun akan bubar dengan sendirinya, menghilang tak terlihat lagi.
3. Kamu bisa mengganti daun sirih dengan yang baru jika sudah layu. Memang, aroma daun sirih yang agak “keset” itu tak disukai kawanan semut. Dapur pun jadi bersih dan wangi.
Disadur dari kompas.com
-
Paket Lengkap Desain Rumah (Gambar Kerja, Gambar 3 Dimensi dan RAB)Rp75.000,00
-
Renovasi Rumah Harga Ramah Mulai 3,6 Juta Per Meter PersegiRp3.600.000,00
-
Bangun Rumah 2 Lantai Harga Ramah Mulai 3,6 Juta Per Meter PersegiRp3.600.000,00
-
Bangun Rumah 1 Lantai Harga Ramah Mulai 2,8 Juta Per Meter PersegiRp2.800.000,00